Tips Simple Membuat Kucing Menjadi Gemuk

kucing lucu – Kucing merupakan salah satu makhluk Tuhan yang diciptakan dengan kegemasan yang luar biasa sehingga bebrapa orang tergila- gila untuk menjadikannya hewan peliharaan. Namun, paramenter kegemasan akan semakin bertambah ketika si kucing memiliki tubuh yang gemuk.

Lantas, bagaimana membuat si kucing menjadi cepat gemuk tanpa membahayakan kesehatannya ?. karena tak sembarangan cara bisa dilakukan untuk membuat kucing gemuk.

kucing gemuk

Berikut ini adalah rangkuman cara yang baik untuk menggemukan badan si kucing :

  • Meningkatkan nafsu makan si kucing

Terdapat cara yang paling sederhana untuk meningkatkan nafsu makan si kucing, yaitu dengan mengoleskan makanan basah yang berbau amit pada hidung si kucing. Dengan cara ini, otak si kucing akan terangsang untuk mencari makanan tersebut.

  • Memilih makanan yang tepat untuk si kucing

Untuk membuat si kucing cepat gemuk, tentu saja sebagai pemilik, kamu perlu untuk memberikan makanan yang tepat dan memiliki kandungan gizi maupun nutrisi untuk si kucing. Kaamu bisa saja memberi makan si kucing dengan biscuit kucing yang kandungan gizinya terjamin atau memberi pakan alami seperti ikan dan daging.

  • Memberikan vitamin

Makanan biasa mungkin saja tidak akan cukup manjur untuk membuat si kucing cepat gemuk. Solusi untuk mempercepatnya yaitu dengan menambahkan vitamin untuk dikonsumsi si kucing. Vitamin untuk kucing memang sudah terbukti dangat ampuh untuk menaikkan berat badan si kucing dan salah satu vitamin yang direkomendasikan adalah yang memiliki kandungan minyak ikan yang tinggi.

Kamu bisa mengoleskannya pada lidah si kucing atau mencampurkannya pada pakan si kucing.

  • Tidak membuat si kucing stress

Hal ini tentu sangat penting untuk kenaikan berat badan si kucing. Ketika suasana hati si kucing buruk, maka akan menimbulkan stress yang berakibat pada penurunan nafsu makan si kucing. Ketika kamu menginginkan si kucing cepat gemuk, maka jangan sampai membuatnya stress.

  • Waktu bermain dan istirahat yang seimbang

Sama halnya dengan manusia, kucing pun harus memiliki waktu istirahat dan bermain yang seimbang untuk pertumbuhannya yang maksimal. Jangan sesekali menganggu istirahat kucing untuk mengajaknya bermain atau sebaliknya. Sesekali bawalah si kucing juga untuk berjalan- jalan keluar dari kandangnya.

Tinggalkan Balasan